Senin, 17 Oktober 2022

Cara Mengatasi Error We Can’t Sign In To Your Account Di Windows 10 (Temporary User Profile Issue )

Jika komputer/laptop muncul pop-up peringatan We Can’t Sign In To Your Account, ini akan menyebabkan file serta perubahan yang telah kita tentukan sebelumnya akan hilang. Tampilan komputer/laptop akan kembali ke tampilan bawaan (default) seperti ketika komputer/laptop habis install ulang. Tentunya hal ini akan menjengkelkan. Beberapa perubahan yang telah Kamu buat sebelumnya otomatis tidak dapat digunakan.


Lalu apa penyebab masalah We Can’t Sign In To Your Account?

Secara umum masalah ini dapat terjadi karena terdapat kesalahan pada akun Windows 10. Akun Windows 10 akan terkunci sehingga tampil pop-up peringatan. Masalah ini akan memberikan dampak serius seperti : hilangnya file, hilangnya aplikasi yang telah kita install sebelumnya, kembalinya perubahan pengaturan yang sebelumnya telah kita ubah sedemikian rupa.

Dengan melakukan install ulang Windows masalah ini dapat teratasi. Namun tentunya ini bukan solusi terbaik. Masih terdapat cara yang lebih cepat, efektif, dan mudah tanpa harus install ulang Windows.


Berikut Perbaikan yang perlu kalian lakukan :

1. Coba restart komputer/laptop kalian

2. Jika setelah restart komputer/laptop ternyata masih error, silahkan kalian login menggunakan user login lainnya, contoh : administrator.

Kemudian lakukan update windows pada komputer/laptop kalian.

3.  Cara terakhir, kalian bisa perbaiki masalah ini lewat registry editor.

- Buka Run - Ketik regedit dan tekan enter

- Kemudian arahkan ke lokasi ini

Computer\HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\ProfileList\[Cari Nilai SID User]

lalu ubah nilai ProfileImagePath

Sebagai contoh saya menggunakan user ‘Test’, maka pada direktorinya saya isi dengan C:Users\Test. Kemudian Kamu klik Ok untuk menyimpan perubahan yang telah kita lakukan.

- Hapus folder .bak
Silahkan kalian buka regedit dan arahkan ke lokasi ini :
Computer\HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\ProfileList\[Nilai SID User].bak

Kemudia hapus extensi .bak nya saja.

4. Setelah selesai melakukan langkah-langkah diatas, selanjutnya silakan Kamu restart komputer/laptop. Ketika komputer/laptop nyala akan melakukan konfigurasi ulang seperti ketika komputer/laptop selesai diinstall ulang Windows. Tunggu saja sampai proses konfigurasi selesai dengan sempurna.

Begitu komputer kembali nyala dengan sempurna maka masalah pop-up We Can’t Sign In To Your Account sudah hilang

Untuk mempermudah teman teman saat perbaikan, saya sudah buatkan tutorialnya dalam bentuk video, silahkan simak tutorial video berikut ini ya :

Channel youtube : https://www.youtube.com/@ontachannel













 

0 comments:

Posting Komentar