Kamis, 14 Oktober 2021

Cara Enkripsi Dan Dekripsi File Atau Folder Dengan Commond Prompt (CMD) Di Windows 10

Apa itu CMD ? Command Prompt atau CMD adalah tool command line interface di Windows, yang memungkinkan kalian untuk menjalankan berbagai perintah dan tool yang bahkan tidak tersedia di GUI Windows.
Kemudian salah satu fungsi dari CMD yang kalian harus tau yaitu, kalian bisa melakukan enkripsi & dekripsi file / folder denga dari CMD. Untuk melakukannya kamu bisa memanfaatkan command Cipher.

Oke, langsung saja kita ke tahap praktek :  


1. Buka CMD dan Run as Administrator



2. Pilih folder / file yang akan di enkripsi, di sini saya akan melakukan enkripsi untuk folder Rahasia yang saya simpan di drive D:\Rahasia


3. Setelah itu untuk melakukan enkripsi, tinggal jalankan command cipher /e /s:Rahasia

Catatan : /e merupakan perintah untuk enkripsi, dan /s untuk eksekusi folder beserta seluruh subfolder didalamnya.


    Step 3.1 : Arahkan ke folder D:\Rahasia




    Step 3.2 : Ketik cipher /e /s:Rahasia lalu tekan enter




    Step 3.3 : Jika sudah selesai makan akan seperti ini hasilnya




    Step 3.4 : Jika kalian cek via windows explorer makan pada folder dan file yang kita enkripsi        akan muncul gambar gembok



Folder / file yang sudah di enkripsi akan tetap bisa dibuka di komputer kalian, tapi jika kalian coba folder/file tersebut dan membukannya di komputer lain, makan folder/file tersebut tidak akan bisa dibuka.

4. Untuk mengembalikannya lagi, kamu tinggal jalankan perintah dekripsi (dengan cara yang sama seperti diatas), hanya saja kali ini command nya adalah chiper /d /s:Rahasia.

Jika sudah di dekripsi, maka gambar gembok yang muncul pada folder/file akan hilang.





Semoga bermanfaat.
Terima kasih
Onta Channel

0 comments:

Posting Komentar